Pada saat menginstalasi sistem operasi, maka dapat dilakukan dengan berbagai metode instalasi. Sampai saat ini ada empat metode instalasi sistem operasi, yaitu clean install, upgrade, multibooting dan virtualisasi. Metode clean install merupakan suatu metode untuk menginstalasi sistem operasi pada laptop atau komputer yang baru, dimana sebelumnya pada suatu komputer belum terdapat sistem operasinya. Dalam metode ini sistem operasi akan menghapus semua data yang ada dalam partisi harddisk yang digunakan untuk menginstall sistem operasi tersebut. Dalam sebuah komputer dimungkinkan untuk menginstal lebih dari satu sistem operasi. Setiap sistem operasi ditempatkan pada partisi yang berbeda agar dapat mengkonfigurasi dirinya sendiri berkaitan dengan sistem file dan setting konfigurasinya. Pada saat pertamakali komputer dijalankan, maka akan muncul menu pilihan sistem operasi mana yang akan dijalankan. Hanya satu sistem operasi yang dapat berjalan pada waktu yang bersamaan dan sistem opersi tersebut dapat mengontrol hardware secara penuh.
Dengan sistem virtualisasi ini dimungkinkan lebih dari satu sistem operasi diinstal pada sebuah hardware/komputer serta lebih dari satu sistem operasi dapat berjalan padanya pada waktu yang bersamaan.
Berikut Modul Lengkapnya :
No comments:
Post a Comment